LANSIA ONLINE, Kelas Kesehatan dari Rumah

Geriatri.id - Saat ini, wabah virus korona sedang menyerang kita. Semua orang lebih aman di rumah. Termasuk para lansia karena paling berisiko jika tertular penyakit Covid-19. Hingga April 2020, 1 juta orang lebih tertular di hampir seluruh negara di dunia. 

Jika terbiasa pergi, kini para Lansia harus tetap di rumah. Begitu pula saat kangen ingin jumpa, cukup berbicara lewat telepon.

Nah, bagaimana dengan soal kesehatan? Untuk sementara, mari kita tetap menjaga kesehatan secara mandiri atau bersama keluarga dengan tetap di rumah. 

Berita Lansia:

Bila Lansia Sakit, Begini Cara Tepat Merawatnya

3 Kunci Sukses Agar Lansia Sehat, Apa Saja?

Menjadi Lansia Sehat dan Bahagia Tanpa Kerentaan

Karena itu, di tengah kesibukan menangani wabah virus Corona, Para Dokter dan tenaga kesehatan lainnya tetap ingin memberikan perhatian lewat komunikasi jarak jauh alias Online. Kali ini, diutamakan pada para lansia sebagai apresiasi untuk tetap di rumah dan ikut membantu putuskan rantai penularan virus Corona.

LANSIA ONLINE ini dipersembahkan oleh para Dokter dan tenaga kesehatan dari PERGEMI (Persatuan Gerontologi Medik Indonesia) serta didukung oleh www.geriatri.id, Referensi Lansia Sehat dan Bahagia.

Bagi oma dan opa yang hendak mendaftar, sila klik tautan LANSIA ONLINE. Oma dan opa cukup mengisi formulir sesuai petunjuk.

Bagi dokter atau tenaga kesehatan yang ingin bergabung, sila klik tautan Dokter Lansia Online.

*Foto ilustrasi Pixabay

Video Lansia: