Kembali
×
Sekolah Lansia Online Pintar Jaktim Mewujudkan Sosok Mandiri
07 Februari 2025 23:22 WIB

Geriatri.id - Jakarta Timur kini memiliki program inovatif untuk meningkatkan kesejahteraan lanjut usia (lansia) dengan peluncuran Sekolah Lansia Online Pintar. 

Program ini secara resmi dibuka Plt Wali Kota Jakarta Timur, Iin Mutmainnah di Aula Kantor Kecamatan Pasar Rebo pada Selasa, 4 Februari 2025.

Dalam sambutannya, Iin berharap program yang sudah terintervensi substansinya ini dapat membangun karakter lansia yang mandiri, sehat, dan berdaya guna. 

“Diharapkan bisa membangun karakter Lansia yang mandiri, sehat dan berdaya guna," ujarnya dikutip dari website Pemprov DKI Jakarta. 

Baca Juga: Catat! Ini Daftar 144 Penyakit yang Dijamin BPJS Kesehatan

Kegiatan yang diikuti 25 peserta ini merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Kota Jakarta Timur dengan Universitas Respati Indonesia (Urindo). 

Program ini menghadirkan instruktur dari sejumlah unit perangkat daerah guna memberikan edukasi yang komprehensif bagi para lansia.

Sekolah lansia untuk 65 kelurahan

Lebih lanjut, Iin mengatakan Sekolah Lansia Online Pintar akan dibentuk secara merata di 65 kelurahan. 

Diharapkan, program ini mampu mencetak lansia yang tidak hanya sehat dan mandiri tetapi juga bermartabat.

Materi yang diberikan dalam sekolah ini fokus pada pengenalan teknologi informasi secara sederhana.

Tujuannya agar para lansia tidak mengalami kesenjangan digital dan mampu mengikuti perkembangan zaman. 


Selain itu, program ini juga mencakup pemeriksaan kesehatan serta kegiatan senam bersama guna menjaga kebugaran fisik peserta.

Kurikulum berjenjang

Sekolah Lansia Online Pintar memiliki sistem pembelajaran berjenjang, mulai dari tingkat pratama, madya, utama, hingga paripurna. Dengan kurilulum berjenjang, lulusannya adalah yang paripurna.

"Sekolah ini levelnya berjenjang dari tingkat pratama, madya sampai utama dan paripurna. Sehingga  untuk lulusannya adalah yang paripurna," ungkap Iin.

Baca Juga: 14 Sindrom Geriatri yang Sering Dikeluhkan Lansia

Dengan adanya program ini, diharapkan lansia di Jakarta Timur semakin memiliki kualitas hidup yang lebih baik, tetap aktif, serta dapat berkontribusi dalam masyarakat.*** 

*Peluncuran Sekolah Lansia Online Pintar di Jakarta Timur.(website Pemprov DKI Jakarta). 

Video Senior Podcast

Artikel Lainnya
Artikel
22 Maret 2025 21:59 Wib
Artikel
22 Maret 2025 13:23 Wib
Tags