
Geriatri.id - Siapa yang tak ingin panjang umur dengan tubuh sehat dan bugar? Dokter Kien Vuu, seorang ahli anti-aging, membagikan rutinitas paginya yang dipercaya mampu memperpanjang usia dan meningkatkan kualitas hidup.
Rutinitas dokter Kien Vuu ini hanya membutuhkan waktu 10 menit. Berikut kebiasaan pagi sederhana ala Dokter Vuu yang bisa dicoba dilansir Business Insider:
1. Minum segelas air
Setiap pagi sokter Vuu minum 40-45 ml air mineral dengan tambahan perasan lemon atau garam Himalaya.
Manfaatnya, membantu hidrasi tubuh setelah tidur panjang dan menambah asupan nutrisi untuk memulai aktivitas.
2. Berjemur di bawah sinar matahari
Vuu memastikan kulitnya terkena sinar matahari pagi langsung. Manfaatnya, mendukung siklus tidur-bangun alami tubuh, meningkatkan kadar vitamin D, dan memperbaiki mood.
3. Olahraga ringan
Baca Juga: 14 Sindrom Geriatri yang Sering Dikeluhkan Lansia
Rutinitas fisik ini mencakup dua aktivitas utama:
- Qigong yaitu gerakan sederhana seperti mengangkat bahu atau memutar tubuh untuk meningkatkan energi.
- Burpee, kombinasi plank, push-up, dan squat-jump 10-15 kali.
Manfaatnya, meningkatkan fokus, membangkitkan energi, dan melawan efek gaya hidup tidak aktif.
4. Latihan pernapasan
Luangkan waktu 2-3 menit untuk pernapasan mendalam. Tarik napas 4 hitungan, tahan 7 hitungan, lalu buang napas 8 hitungan.
Manfaatnya, mengurangi stres, menenangkan pikiran, dan memperbaiki kesehatan mental.
5. Meditasi rasa syukur
Halaman: