Hadiah Spesial di Hari Ultah, Skrining Kesehatan Gratis Berdasarkan Usia

Geriatri.id - Kabar gembira bagi seluruh warga negara Indonesia. Dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, Kementerian Kesehatan akan meluncurkan program skrining kesehatan gratis yang dapat diakses pada hari ulang tahunnya mulai tahun 2025. 

Program ini merupakan hadiah dari negara kepada masyarakat, yang berfokus pada deteksi dini dan pencegahan penyakit sesuai kategori usia.

“Skrining ini adalah hadiah ulang tahun dari negara kepada masyarakat, dilakukan setiap hari ulang tahun untuk memastikan kesehatan terpantau secara dini,” ujar Menteri Budi dalam rapat kerja bersama Komisi IX DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis 31 Oktober 2024.

Program ini berbeda dari skrining Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang mencakup 14 jenis penyakit.

Skrining ulang tahun dirancang untuk mendeteksi berbagai jenis penyakit sesuai golongan usia, dengan tujuan meningkatkan efektivitas deteksi dini dan meminimalkan risiko kematian serta kecacatan.

Baca Juga: 14 Sindrom Geriatri yang Sering Dikeluhkan Lansia

Skrining berdasarkan golongan usia

Skrining balita 

Skrining balita difokuskan pada deteksi penyakit bawaan lahir seperti hipotiroid kongenital yang jika teridentifikasi secara dini, dapat diobati untuk mencegah kematian atau kecacatan.

Skrining remaja (di bawah 18 tahun)

Skrining ini meliputi pemeriksaan obesitas, diabetes, dan kesehatan gigi. Tujuannya untuk mendeteksi masalah kesehatan yang sering muncul pada usia anak hingga remaja.

Skrining dewasa

Skrining dewasa difokuskan pada deteksi dini kanker, termasuk kanker payudara dan serviks, yang merupakan penyebab utama kematian pada wanita di Indonesia, serta kanker prostat pada laki-laki.

Skrining lansia

Halaman: