Geriatri.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI memberikan reduksi atau potongan harga tiket bagi pelanggan, salah satunya kepada golongan lanjut usia (lansia).
Dengan adanya diskon ini diharapkan lansia berusia 60 tahun atau lebih akan merasa nyaman dan lebih hemat saat menggunakan transportasi kereta api.
Reduksi tiket kereta merupakan potongan harga atau diskon yang diberikan PT KAI atau pihak-pihak yang bekerja sama dengan PT KAI. Selain lansia, diskon juga diberikan kepada legiun veteran, TNI/POLRI dan wartawan.
Dikutip dari laman resmi PT KAI, lansia mendapatkan potongan harga 20% untuk kereta api jarak jauh kelas ekonomi/bisnis/eksekutif. Diskon diberikan baik dalam pembelian tiket secara langsung di loket stasiun maupun secara daring melalui KAI Acces.
Baca Juga: Lansia Gratis Naik Transjakarta, Ini Cara Daftarnya
Diskon tiket KA untuk lansia berlaku setiap hari sebelum tiga jam keberangkatan.
Cara mendapatkan reduksi harga, lansia wajib melakukan registrasi di customer service stasiun atau loket stasiun paling lambat tiga jam sebelum jadwal keberangkatan KA..
Registrasi dapat diwakilkan dengan membawa bukti identitas asli dan pas foto/foto diri milik penumpang yang akan didaftarkan.
Halaman: