Manfaat Silaturahmi Keluarga Bagi Lansia

Penulis: Husna Sabila

Geriatri.id - Salah satu hal yang ditunggu-tunggu oleh keluarga Indonesia di penghujung bulan suci adalah ‘momen mudik’ untuk silaturahmi keluarga.

Selain memiliki manfaat dari segi sosial untuk saling mengenal dan mendekatkan keluarga besar, momen mudik dan berkumpul bersama keluarga ini juga memiliki banyak sekali manfaat buat ansia.

Lansia sebagai senior di dalam sebuah keluarga nyatanya juga sangat menantikan momen berkumpul ini.

Bukan tanpa alasan, kehidupan lansia yang sudah berubah ini memang rentan menyebabkan lansia kesepian.

Datangnya sanak keluarga untuk berkumpul bersama tentu menjadi hal yang membahagiakan bagi lansia.

Menurut laman WebMD, seiring anggota keluarga menjadi dewasa—dan lansia menua—komunikasi dengan keluarga akan cenderung merenggang dan berubah.

Oleh karena itu, momen berkumpul saat mudik lebaran dapat dijadikan alternatif untuk menyatukan dan menguatkan kembali komunikasi dan hubungan lansia dengan keluarga.

Selain itu, terdapat beberapa manfaat yang dapat dirasakan lansia melalui momen mudik dan berkumpul keluarga ini berdasarkan laman WebMD dan Amada Senior Care yaitu:

- Keluarga sebagai penyedia lingkungan sosial yang bersifat konstan, cenderung tidak ada perubahan yang terlalu besar.

Umumnya, lingkungan sosial lansia akan mengalami perubahan seiring proses penuaan mereka, namun keluarga akan tetap ada dan bila didukung dengan hubungan dan komunikasi yang baik akan mendatangkan manfaat-manfaat lainnya.

Halaman: